LOGO HIMA
TERBARU

21 Sep 2019

Mahasiswa PBL Program Studi Kesehatan Masyarakat FK ULM Membangun Desa Atasi Sampah dengan Pembentukan Kader dan Penyediaan Bak Sampah

Berdasarkan hasil kegiatan PBL yang telah dilaksanakan di Desa Abumbun Jaya didapatkan sebagian besar kepala keluarga mengelola sampah rumah tangga dengan melakukan pembakaran sampah. Padahal, pengelolaan sampah dengan dibakar dapat berdampak buruk pada lingkungan kesehatan karena pembakaran sampah mengandung zat-zat yang mengganggu  kesehatan tubuh. Faktor tersebut memicu mahasiswa di kelompok 6 pada kegiatan pengalaman belajar lapangan untuk menyelesaikan masalah dengan “Pembentukan Kader Anti Sampah dan Penyediaan Bak Sampah”.
“Kami bersyukur dengan adanya mahasiswa di desa kami karena sudah membantu mengatasi sampah yang sampai saat ini merupakan masalah utama. Dengan adanya kegiatan ini diharapkan masyarakat desa mampu menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat terutama dalam hal pengelolaan sampah rumah tangga. Saya dan masyarakat desa sangat antusias dengan adanya kegiatan ini.”, ujar Sekretaris Desa Abumbun Jaya, Taufik Hidayat.
Berawal dari kegiatan penyuluhan tentang pengelolaan sampah ke masyarakat desa yang dilaksanakan oleh mahasiswa dilanjutkan dengan pembentukan Kader yang kemudian dilakukan Pelatihan kader. Selanjutnya kegiatan yang dilakukan yaitu penyediaan bak sampah yang diletakkan di jalur utama desa, lokasinya berada tepat di samping TK Menur, penempatan tersebut dilakukan dengan tujuan agar mengajarkan anak-anak sejak dini untuk membuang sampah dengan benar. Peresmian pembentukan kader dan penyediaan bak sampah dilaksanakan bersamaan dengan kegiatan gotong royong yang dilakukan oleh masyarakat desa.
Kegiatan lainnya yaitu pengangkutan sampah yang dilakukan Kader dengan jadwal 2 kali dalam seminggu. Hal tersebut dilakukan untuk menghindari penumpukan sampah dan bau tidak sedap di sekitar lingkungan, selain itu memudahkan masyarakat untuk membuang sampah pada tempatnya.                                                                              
Diharapkan masyarakat desa dapat mandiri dalam melakukan pengelolaan sampah sehingga dapat mengurangi permasalahan sampah di desa. Akhir perjumpaan dengan masyarakat desa, mahasiswa mengucapkan terima kasih kepada perangkat desa dan masyarakat yang mengizinkan PBL untuk membangun desa mengatasi masalah sampah.

About ""

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Vivamus suscipit, augue quis mattis gravida, est dolor elementum felis, sed vehicula metus quam a mi. Praesent dolor felis, consectetur nec convallis vitae.
 
Copyright © 2016 HIMA KESMAS ULM
Design by ICT HIMA PSKM |